Kontestan KDI 2019 Wakil Sulawesi Selatan

Kontestan Peserta lolos Audisi KDI 2019Audisi Kontes Dangdut Indonesia (KDI) kota Makassar memasuki hari terakhir. Nasib para peserta yang mengikuti audisi ditentukan juri final dan berharap bisa lolos ke Jakarta. Audisi yang dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu 22-23 Juni 2019 di gedung Phinisi UNM ini dipadati oleh para peserta audisi KDI sejak kemarin. Ribuan peserta mengantre demi mimpi menjadi Bintang Dangdut Indonesia. Sejak kemarin mereka dihibur alumni KDI asal Makassar, Abi KDI yang di KDI 2018. Abi juga memberikan tips untuk menghadapi para juri agar tidak panik dan tetap tenang agar bisa fokus saat bernyanyi.

Peserta berbondong-bondong untuk ambil antrean di dua hari audisi. Pada hari pertama tercatat sebanyak 590 peserta, kemudian di hari ke dua peserta yang di hari sabtu bekerja pihak MNCTV memberikan kesempatan di hari selanjutnya untuk mengikuti audisi dengan jumlah 435 peserta. Dua hari ini sudah 1025 peserta yang telah mengikuti audisi KDI di Makassar dan hanya 14 orang yang berhasil lolos ke Jakarta untuk bertemu juri artis karena dinilai telah memenuhi standar penjurian final. Kemudian nasib mereka akan di tentukan apakah terus mengikuti kontes ini atau harus pulang.

Bakat-bakat terpendam mulai memperlihatkan tajinya saat penjurian final, terbukti 50 lebih peserta lolos ke babak tersebut, pada hari pertama telah tersaring 5 peserta yang di pastikan lolos ke Jakarta, kemudian hari kedua tersaring 9 peserta, setelah melewati beberapa penilaian dan ranking akhirnya juri memutuskan 14 peserta itulah terbaik dari yang terbaik. "Peserta Makassar itu sangat unik dan banyak sekali yang berbakat, kami sampai pusing menilainya sangat kompetitif sekali sampai kita adu lagi mencari terbaik dari yang terbaik yang kemarin dan hari ini hingga dapat 14 peserta yang lolos untuk berjuang di Jakarta." Ujar Joe Kriwil selaku juri final.

Safar sebagai alumni KDI dan juga selaku juri Jupri juga menyatakan bahwa Makassar sangat berpotensi untuk masuk ke 10 besar nanti dan safar pun mendoakan agar wakil Makassar lagi menjadi juara di KDI 2019. Mustari merupakan salah satu peserta yang lolos ke Jakarta asal Bulukumba. Selain digelar di Makassar, proses audisi akan dilaksanakan di 2 kota lainnya, seperti Medan (29-30 Juni 2019) dan Jakarta (6-7 Juli 2019). Bakat-bakat terpendam dari para peserta audisi di kota-kota tersebut akan diasah dan dikembangkan dalam KDI 2019 yang akan tayang perdana pada bulan Juli mendatang hanya di MNCTV.

Related Posts:

  • Mahesya Pekanbaru Kontestan KDI 2015Mahesya Nanda Pratama berhasil menang sebagai juara pertama di ajang pencarian bakat Kontes Dangdut Indonesia atau KDI 2015. Mahasiswa Sekolah Tinggi Seni Riau (STSR) ini mengaku tidak menyangka dirinya bisa lolos sampai taha… Read More
  • Resi Sukabumi Kontestan KDI 2015 MNCTVResi Sukabumi Kontestan Gerbang KDI 2015 akhirnya terjemput pada 7 Mei 2015 - Sebelumnya pada Gerbang Kdi 2015 Episode 3 yang telah dinantikan menampilkan 4 kontestan yang memiliki kualitas masing-masing. 4 kontestan tersebut… Read More
  • Khairat Padang Kontestan Final KDI 2015Nurkhairat Arniman salah satu kontestan Kontes Dangdut Indonesia (KDI) di MNCTV asal Padang masuk gerbang KDI 2015. Pembaca berita TVRI Sumbar ini berharap dukungan dari masyarakat Sumbar, Kota Padang khususnya. Lajang kelahi… Read More
  • Baref Trenggalek Finalis KDI 2015 MNCTVBaref Trenggalek Finalis KDI 2015 MNCTV - Tak terasa ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2015 sudah berlangsung selama lebih dari tiga pekan. Kontes menyanyi dangdut itu pun semakin dekat ke babak selanjutnya yaitu babak Ger… Read More
  • Wahid Gorontalo Finalis Kontes KDI 2015Wahid, demikian panggilan akrab putra pertama dari empat bersaudara ini, menyukai musik sejak kecil. Ia mulai suka menyanyi sejak usia 3 tahun, kemudian di usia 5 tahun ia mulai mempelajari keyboard. Kegemarannya terhadap ira… Read More